Tuesday, 13 October 2015

Apa itu Perangkat Keras Komputer (Computer Hardware) ? Coba temukan !

Hey Ho !!!

Saya punya materi baru nih, mudah-mudahan bermanfaat deh buat readers sekalian. Materi ini saya dapat dari dosen mata kuliah Sistem Teknologi Informasi. Jadi ini nih lanjutan dari materi kuliah pada post sebelumnya. Pada post kali ini, materi yang akan dibahas adalah mengenai Perangkat Keras Komputer (Computer Hardware). So, Check This Out !

Sebelum masuk ke materi baru, jadi ceritanya ada tambahan nih buat materi sebelumnya (baca juga : all about System and Information System). Nah berikut tambahan materinya, silahkan disimak ~

Perkembangan Peran
1. Mendukung proses dan operasi usaha
2. Mendukung pengambilan keputusan oleh manajer.
3. Mendukung strategi usaha untuk keunggulan kompetitif.

Tipe Sistem Informasi (Di Tingkat Organisasi)
1. Sistem Pendukung Informasi
    Mengefisiensi proses transaksi bisnis, mengendalikan proses industrial, mendukung komunikasi, dan kolaborasi dalam usaha dan memutakhirkan data base dalam perusahaan.

Kategori Operational Support System
a. Transaction Processing System
b. Process Control System
c. Enterprise Colaboration System

2. Sistem Pendukung Manajemen
    Menyediakan informasi dan dukungan untuk pengambilan keputusan yang efektif oleh manajer.

Jenis Sistem Pendukung Manajemen
a. Management Information System
b. Decision Support System
c. Execute Information System

Tipe Sistem Informasi (Dalam Fungsi-Fungsi Organisasi)
a. Sistem Informasi Keuangan
b. Sistem Informasi Pemasaran
c. Sistem Informasi Produksi
d. Sistem Informasi Sumber Daya Manusia
e. Sistem Informasi Akuntansi

Baiklah, saatnya kita masuk ke materi utama ~ Hiwigoh !

Teknologi Informasi : Perangkat keras Komputer (Computer Hardware)

Pengertian Komputer
Komputer adalah sebuah sistem, yaitu kombinasi dari komponen yang saling berhubungan yang menampilkan fungsi dasar berupa input, pemrosesan, output, penyimpanan, dan pengendalian.

Kategori Komputer
Komputer dikategorikan menjadi 4 macam, yaitu Mainframe, Midrange, Komputer Mikro, dan Super Komputer.
1. Mainframe

source : www.mainframes.com

Merupakan komputer yang terbesar, suatu sumber daya dengan memori sangat besar dan kemampuan pemrosesan yang sangat cepat. Oleh sebab itu, sering digunakan sebagai komputer server.

Alasan Menggunakan mainframe sebagai komputer server dapat dilihat dibawah ini :
a. Rentang cakupan mainframe dapat menangani lalu lintas internet yang berkembang.
b. Aplikasi mainframe di desain untuk bekerja dengan sedikit klien seperti NetPC dan NC.
c. Data pada mainframe lebih aman daripada banyak server.
d. Sarana internet dipadukan dengan baik kedalam OS/390 yang merupakan sistem pengoperasian mainframe.
e. Mainframe baru menawarkan pengehematan yang signifikan dalam ukuran, energi, dan perawatan.

2. Midrange
    Merupakan komputer yang berukuran lebih kecil daripada mainframe, namun lebih besar daripada komputer mikro. Midrange dirancang untuk digunakan oleh banyak pemakai (multi-user).

3. Komputer Mikro
    Merupakan Personal Computer (Komputer Pribadi) yang dapat ditempatkan di atas meja (desktop) atau dipindah dari satu ruangan ke ruangan lain.
Klasifikasi berdasarkan tujuan penggunaan :
a. Laptop

source : www.harveynorman.com.au

b. Portable

source : mydesignedweb.wordpress.com

c. Notebook
source : www.acerid.com

d. Desktop
source : en.wikipedia.org


Klasifikasi berdasarkan pemanfaatan :
a. Komputer rumah
b. Komputer pribadi (personal computer)
c. Sistem multiguna

4. Super Komputer
    Merupakan komputer yang berkemampuan sangat besar dan canggih yang digunakan untuk tugas yang memerlukan kalkulasi sangat kompleks dan cepat dengan ratusan ribu faktor variabel.
source : tuxlin.com

Konsep dan Komponen Sistem Komputer
source : deviceskomputer.blogspot.com


Central Processing Unit (CPU)
source : cintaolivia.blogspot.com

1. CPU adalah komponen perangkat keras dalam komputer yang terdiri dari penyimpan primer.
2. ALU adalah bagian dari pemroses utama yang menyelenggarakan operasi aritmatik dan logical dari data.
3. CU merupakan dari pemroses utama yang melakukan pengendalian dan koordinasi komponen yang lain dalam komputer.
4. RAM singkatan dari Random Access Memory merupakan suatu bentuk penyimpanan data yang dapat diakses secara acak atau random setiap saat dan dalam urutan apapun dan dari lokasi manapun, juga berbeda perangkat penyimpanan lainnya, seperti hard drive. RAM umumnya diukur dalam besaran Megabyte dan Gigabyte serta kecepatannya diukur dalam nanodetik dan chip RAM dapat membaca data lebih cepat dibandingkan ROM.
5. ROM singkatan dari Read Only Memory merupakan jenis memori yang hanya bisa dibaca dan tidak bisa diisi atau ditulisi data. Dan untuk melakukan pengisian data tersebut harus dilakukan dengan menggunakan proses khusus.
6. PROM adalah memori dimana chip yang digunakan hanya dapat ditulis sekali saja dan digunakan untuk menyimpan program, data, dan sebagainya yang dapat dibaca berkali-kali.
7. Address adalah lokasi tertentu dalam penyimpan primer dimana data atau program/instruksi telah disimpan.

Kecepatan, Waktu, dan Power Pemrosesan Komputer
Kecepatan pemrosesan dihitung berdasarkan machine cycle atau siklus mesin, yaitu sebuah siklus untuk melakukan satu seri operasi dari suatu instruksi.

Ukuran Kecepatan Komputer
a. milisecond    : Siklus mesin yang sama dengan 1/1000 detik
b. microsecond : Siklus mesin yang sama dengan 1/1 juta detik
c. nanosecond   : Siklus mesin yang sama dengan 1/1 milyar detik
d. picosecond    : Siklus mesin yang sama dengan 1/1 trilyun detik

Ukuran Kapasitas Penyimpanan
a. Seribu byte : Kilobyte (kb)
b. Satu juta byte : Megabyte (mb)
c. Satu milyar byte : Gigabyte (gb)
d. Satu trilyun byte : Terabyte (Tb)

Cara Komputer Menyimpan Data
Komputer akan menyimpan data dalam bentuk binary digit atau bit.Bilangan biner terdiri dari angka 0 dan 1.
Dua cara populer dalam menyimpan data adalah sebagai berikut.
1. EBCDIC (Extended Binary Coded Decimal Interchange Code) merupakan kode 8-bit untuk huruf yang dipakai pada sistem operasi komputer merk IBM, seperti z/OS, OS/390, VM, VSE, OS/400, serta i5/OS. Kode ini merupakan pengembangan dari kode 6-bit  yang dipakai untuk kartu berlubang (punched card) pada komputer IBM antara akhir tahun 1950-an hingga awal tahun 1960-an.

2. ASCII (American Standart Code for Information Interchange) merupakan sebuah kode standar yang digunakan dalam pertukaran informasi komputer. Setiap simbol yang ada di keyboard memiliki kode ASCII.

Teknologi Input
1. Keypunch (Key to Card) adalah salah satu alat inputan paling tua dalam seperangkat alat komputer. Alat input ini memungkinkan operator memasukkan data yang akan dipindah terlebih dahulu ke dalam bentuk media punched card.

source : en.wikipedia.org

2. Keyboard (papan ketik) adalah perangkat keras yang penuh dengan tombol-tombol yang mewakili huruf, angka, karakter, dan beberapa fungsi tertentu. Keyboard berfungsi untuk memasukkan huruf, angka, karakter khusus serta sebagai media bagi user untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang diperlukan.
source : bangpung.blogspot.com

3. Touch Screen adalah sebuah alat input komputer yang bekerja dengan rangsangan sentuhan pada layar komputer untuk menjalankan perintah.
source : www.elonex.com

4. Light pen merupakan suatu jenis alat input yang digunakan pada piranti layar sentuh (touch screen) untuk menggantikan fungsi tangan. Light pen banyak digunakan untuk keperluan menggambar dan grafis.
source : store.onlinesemisolution.com
5. Mouse adalah salah satu perangkat keras pada komputer yang berfungsi untuk menggerakkan kursor (pointer), Melakukan scroll, klik kiri dan klik kanan.
source : www.razerzone.com

6. Source Data Automation

7. Optical Character Recognition (OCR) adalah alat mekanis atau elektronik yang digunakan untuk menerjemahkan tulisan tangan ataupun naskah ketikan (biasanya dipindai menggunakan pemindai) menjadi teks yang dapat disunting dengan suatu aplikasi komputer.
source : www.georgekung.com


Teknologi Output
1. Printer
    Printer adalah peralatan output pada komputer yang digolongkan dalam peripheral komputer, yang berfungsi sebagai alat untuk mencetak keluaran dari proses yang dilakukan oleh komputer baik berupa tulisan maupun gambar secara langsung dengan menggunakan media kertas.
source : www.costco.com

2. Plotter
    Plotter merupakan jenis printer yang dirancang secara khusus guna menghasilkan output komputer yang berupa gambar atau grafik. Plotter mampu melakukan cetak dengan ukurang yang besar, sering digunakan untuk pembuatan spanduk dan media ruang luar (reklame).
source : www.greatlakescomputer.com

3. Video Display Terminal
source : www.boxwith.com

Demikianlah pemaparan dari saya, mudah-mudahan bermanfaat buat para readers semuanyaaaaa ~

See yaaaa !!!

Source :
http://fatimah9a.blogspot.co.id/2011/11/pengertian-plotter-plotter-merupakan.html (diakses tanggal 11 Oktober 2015)
https://id.wikipedia.org/wiki/Layar_sentuh (diakses tanggal 11 Oktober 2015)
https://reydot.wordpress.com/2014/09/16/pengertian-dan-fungsi-light-pen/ (diakses tanggal 12 Oktober 2015)
http://suyantobakung.blogspot.co.id/2013/09/pengertian-dan-perbedaan-antara-acsii.html (diakses tanggal 12 Oktober 2015)
http://tutorial-mj.blogspot.co.id/2013/09/pengertian-dan-fungsi-printer.html (diakses tanggal 13 Oktober 2015)
http://www.plimbi.com/news/59342/perbedaan-rom-dan-ram (diakses tanggal 13 Oktober 2015)
http://www.stardataservice.com/2013/07/penjelasan-tentang-printer-dan-plotter.html (diakses tanggal 13 Oktober 2015)

0 comments:

Post a Comment